Berbuka puasa bersama merupakan suatu tradisi yang sangat
menyenangkan. Bukan hanya makan bersama, buka puasa bersama juga sering
dijadikan ajang silaturahmi antar umat muslim. Inilah yang dilakukan
setiap tahunnya oleh Owner Jhonlin Group yang dihadiri oeleh puluhan ribu masyarakat.
Berbuka puasa bersama bukan hanya sekedar perayaan semata tetapi sebagai bukti kebersamaan yang ditanamkan oleh Jhonlin Group
terhadap masyarakat sekitar. Bulan Ramadhan adalah bulan kebaikan dan
keberkahan. Untuk mempererat tali silahturahim antara sesama, Jhonlin Group menggelar buka puasa di kediaman Owner Jhonlin Group
Jum’at, 25 Juli 2014. Kurang lebih sekitar 24.000 orang menghadiri
acara buka puasa ini. Masyarakat yang datang tidak hanya dari Tanah
Bumbu saja, tapi juga dari luar Tanah Bumbu. Buka puasa bersama ini
diselenggarakan setiap tahunnya oleh Owner Jhonlin Group.
Suasana disekitar CNC Jhonlin Group sangat ramai, ratusan security, Team ERT Jhonlin Group
dan puluhan anggota kepolisian mengamankan di lokasi buka puasa
bersama. Selain untuk menjaga situasi tetap aman dan terkendali, tim
pemadam kebakaran menyemprotkan water truck agar warga tidak kepanasan
dan membuat mereka menjadi lebih segar. Seperti yang diungkapkan Roni
Aprilyanto, Direktur Operasional PT. Jhonlin Sasana Banua “Untuk
mengantisipasi hal-hal yang tidak kita inginkan, kami telah menyiapkan
Team rescue, Team medis dan 2 unit mobil pemadam serta Ambulance.
Alhamdulillah acara buka puasa berlangsung dengan lancar dan aman.
Semoga acara tahun depan lebih meriah lagi.”
Selain acara buka
puasa bersama, kegiatan ini juga di isi dengan pembacaan ayat suci
Al-qur’an oleh ustadz Arifin Ilham dan oleh ceramah dari salah satu
ustadz kondang yang terkenal yakni ustadz Yusuf Mansyur. Dalam
tausiahnya,Ustadz Yusuf Mansyur menyampaikan “Bahwa jika berpuasa,
jangan hanya demi mendapatkan zakat karena nanti akan dipenjara oleh
Allah SWT. Selain itu ustadz mengingatkan kita untuk bersedekah, karena
dengan menyisihkan harta kita dan memberikan kepada orang yang
membutuhkan, kita membantu mereka keluar dari kesusaan dan juga rezeki
kita akan dilipat gandakan oleh Allah SWT.” Dengan diselenggarakan acara
pembagian zakat ini tentu saja masyarakat sangat senang. Harenah, salah
satu warga mengungkapkan rasa gembiranya karena mendapat zakat berupa
uang dan nasi kotak. Ia yang datang bersama tetangga-tetangganya dan
berharap agar tahun depan acara ini dapat diadakan lagi dengan lebih
tertib. Pendapat serupa juga diungkapkan oleh suami istri Suparman dan
Trisnawati “Ini merupakan berkat dan rahmat yang luar biasa, kami
berharap tahun depan tetap diadakan acara serupa namun lebih rapi dan
meriah lagi.”
Baca juga :
Info Lowongan Kerja Terbaru PT. Jhonlin Baratama
Training Service Execelent PT. Jhonlin Sasangga Banua
Jhonlin Group Dukung Atlit Tanah Bumbu Ikuti Kejuaraan
Jhonlin Group Berpartisipasi Pelaksanaan MTQ Nasional Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan
Bantuan Renovasi sekolah SMK Kodeco Simpang Empat Jhonlin Group
Partisipasi Jhonlin Group Pelaksanaan MTQ Ke XI Kecamatan Simpang empat Tahun 2014
Bantuan Dana Berprestasi Murid Sekolah Ditanah Bumbu Oleh Jhonlin Group
Thursday, September 11, 2014
Berbagi Berkah Ramadhan Bersama Ribuan Masyarakat Tanah Bumbu
Admin jhonlinmagz | Thursday, September 11, 2014