Coal Hauling Manager PT. Jhonlin Baratama
Nama
lengkapnya Junaidi Ikut, kerap disapa Ikut, sosok yang satu ini
merupakan pekerja yang bisa dibilang hampir sebagian waktunya dihabiskan
di lapangan. Saat ditanya bagaimana pendapat beliau tentang kegiatan
yang dilakukan PT. JB
dalam memperingati Hari Lingkungan Hidup se-Dunia. Menurutnya, “Sangat
baik khususnya pelaksanaan House Keeping di lokasi kerja dimana penting
bagi karyawan untuk meningkatkan kepeduliannya terhadap lingkungan.
Untuk di departemen Hauling sendiri, kami selalu menyampaikan agar para
karyawan khususnya driver tidak membuang sampah sembarangan terutama
sampah bekas makanan dan itu terus disampaikan saat kegiatan toolbox
talk atau kerja safety talk oleh seluruh pengawas Hauling dan team
Enviromental”.
“Hal lain yang perlu diperhatikan perusahaan
terkait pemeliharan lingkungan yakni upaya untuk mendapatkan lingkungan
tempat kerja yang aman, nyaman dan sehat sangat mempengaruhi kinerja
kerja karyawan maupun perusahaan yang dapat dimulai dari diri sendiri
misalnya menjaga kebersihan dan memanfaatkan air secukupnya serta tidak
membuang sampah sembarangan karena kebersihan sebagian dari Iman,”
Ungkap pria yang mendapat penghargaan individu terbaik yang menerapkan
K3 di wilayah kerjanya, sementara Departemen Hauling pula mendapatkan
penghargaan di bidang Penerapan K3 terbaik di bulan K3 tahun 2013.
Baca juga :
Info Lowongan Kerja Terbaru PT. Jhonlin Baratama
Training Service Execelent PT. Jhonlin Sasangga Banua
Jhonlin Group Dukung Atlit Tanah Bumbu Ikuti Kejuaraan
Jhonlin Group Berpartisipasi Pelaksanaan MTQ Nasional Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan
Bantuan Renovasi sekolah SMK Kodeco Simpang Empat Jhonlin Group
Partisipasi Jhonlin Group Pelaksanaan MTQ Ke XI Kecamatan Simpang empat Tahun 2014
Bantuan Dana Berprestasi Murid Sekolah Ditanah Bumbu Oleh Jhonlin Group
Wednesday, August 27, 2014
Junaidi Ikut, Pengelolaan Lingkungan Dimulai Dari Diri Sendiri
Admin jhonlinmagz | Wednesday, August 27, 2014