Friday, March 28, 2014

Nurul Aida, Memaksimalkan Peran Perempuan dalam Dunia Kerja

Jhonlin Group, PT. Jhonlin Agromandiri, Kalimantan Selatan, Tanah Bumbu, Batulicin, h isam
Staff HRD PT. Jhonlin Agromandiri

Ditemui di ruangannya, perempuan kelahiran Martapura yang telah bergabung di PT. Jhonlin mAgromandiri sejak Februari 2012 mengemukakan pendapatnya seputar peran perempuan di dunia kerja saat sekarang ini. Menurutnya, “Setiap perempuan harus dapat memaksimalkan apa yang dimilikinya entah yang berhubungan dengan dunia kerja di kantor maupun di lapangan. Tidak ada yang membedakan posisi perempuan dan laki-laki dalam dunia kerja, semuanya sama tinggal bagaimana perempuan memaksimalkan potensi yang dimilikinya dalam melaksanakan pekerjaannya serta memperhatikan keluarganya” Ungkap Nurul Aida salah satu Staff HRD PT. Jhonlin Agromandiri.

“Menjadi ibu rumah tangga dan bekerja merupakan dua pekerjaan yang berbeda, namun memiliki keterkaitan. Dimana perempuan dapat membantu menambah penghasilan keluarga. Ini salah satu motivasi hidup saya”. Aku harus bisa jadi orang yang sukses, sukses dalam berkeluarga dan berkarir", ungkapnya sambil berharap. Kalau ditanya bagaimana dunia kerja perempuan di lingkunganm Jhonlin Group, menurutnya “Di lingkungan kerja Jhonlin Group sudah sangat baik. Perlahan-lahan di semua unit usaha sudah banyak perempuan meskipun masih di dominasi oleh laki-laki".