Sunday, May 20, 2012

PT.JHONLIN BARATAMA Memperingati Bulan K3 Nasional 2012

OPTIMALISASI PENERAPAN BUDAYA AMAN DAN SELAMAT MULAI DARI DIRI SENDIRI MENUJU BANGSA YANG BERBUDAYA K3

Perayaan bulan K3 nasional PT. Jhonlin Baratama kali ini mengangkat tema Peduli K3LH      (Keselamatan dan Kesehatan Kerja Lingkungan Hidup) dalam menunjang produktivitas kerja .

Peringatan bulan K3 Nasional mulai 12 januari – 12 februari 2012  kali ini, selain diikuti oleh semua departemen di PT. Jhonlin Baratama juga diikuti oleh subcont. PT.JB, Dimana pada peringatan bulan K3 Nasional ini SHE Dept. mengadakan berbagai lomba diantaranya lomba TTA/KTA,  APAR ( Alat Pemadam Api Ringan), lomba pemasangan ban, lomba safety talk , cepat tepat dan beberapa lomba lainnya.


 
 
 

Peringatan seperti ini perlu dilakukan agar dapat menjadi wadah berkumpul, berinteraksi dan mengimplementasikan K3 dalam lingkungan kerja, guna melakukan upaya perbaikan perbaikan yang maksimal terutama bidang K3 dan  yang paling penting meningkatkan kinerja karyawan PT. Jhonlin Baratama pada khususnya dan karyawan sub cont. pada umumnya.

Harapan yang sama disampaikan Rully Rozano saat upacara penutupan di kantor Sungai Dua, beliau menghimbau ke seluruh karyawan bahwa mereka harus sadar betapa pentingnya K3 apalagi disekitar kita potensi bahaya sangat banyak, “maka saya harap teman-teman sekalian mampu  menerapkan dan mengimplementasikan K3 dilingkungan kerja serta memaknai kegiatan ini guna kita semua dapat menerapkannya dilingkungan kerja masing-masing”.

Salah seorang karyawan, Alamsyah berpendapat ”dengan diadakannya lomba ataupun peringatan bulan K3, kita dapat membangun komunikasi yang baik antar karyawan tambang maupun office terlebih lagi rutinitas kita yang terkadang lebih dominan di office membuat kita tidak mengenal satu sama lain”.